Sama seperti DLC Minecraft Angry Birds yang saya share kemarin, DLC ini berupa file save game yang bisa kita load untuk mengaksesnya. Tapi sedikit berbeda dari DLC Angry Birds yang para karakter playablenya adalah karakter di dalam serial Angry Birds, ada Red, Yellow, Bom dan lainnya. Sementara karakter dari DLC ini adalah karakter dari Minecraft itu sendiri. Tapi anggap saja karakter kita ini (Defaultnya Steve) yang sedang melakukan petualangan di Bikini Bottom.
Dengan area dan pemandangan yang mirip di serial kartun Spongebob. Ada rumah nanas dengan Spongebob sendiri berada di depan rumahnya. Yang apabila kita ajak interaksi dia akan memberikan sebuah jaring dan mengajak kita berburu ubur-ubur. Yang biasa lihat kartun ini pasti sudah familiar dengan salah satu hoby dari si celana kotak ini. Tentu ada dong karakter-karakter lainnya dengan misi yang berbeda. Tapi tidak semua karakter akan memberi misi, hanya karakter ikonik saja dari serial ini. Sementara lainnya hanya sebagai NPC untuk membuat dunianya lebih hidup.
Bahan:
Cara memasangnya:
- Download dan extract semua bahan di atas, lalu install bahan no1/ Minecraft PE. Untuk bahan no1, skip kalau sudah menginstalnya.
- Pindahkan file hasil extractkan DLC ke internal. Pastikan susunan foldernya "android/ data/ com.mojang.minecraftpe/ files/ games/ . . .
- Lalu buka game Minecraft PEnya. Nah di menu utama ini, pencet Play. Lalu geser menu ke bawah di File Storage Location. Ganti menunya dari Application ke External. Maka akan muncul world Angry Birds. Pilih deh.
Tidak ada komentar: